


MTs Nurul Huda Dau telah menyelenggarakan kegiatan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) sebagai bagian dari pembinaan demokrasi di lingkungan sekolah. Berdasarkan hasil pemungutan suara yang dilaksanakan secara tertib dan transparan, Radithya Yordannov Ramadhan terpilih sebagai Ketua OSIS dan Dea Puspita Sari sebagai Wakil Ketua OSIS.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dewan guru beserta staff dan seluruh peserta didik dengan tertib dan berjalan dengan lancar. Diharapkan kepengurusan OSIS yang baru dapat melaksanakan tugas dan amanah dengan baik serta berkontribusi positif dalam mendukung kegiatan dan kemajuan MTs Nurul Huda Dau.

Leave a Reply